Perkembangan Perekonomian Di Indonesia Perkembangan Perekonomian Di Indonesia Indonesia adalah salah satu negara berkembang yang tergab...
Perkembangan Perekonomian Di Indonesia
Perkembangan Perekonomian Di Indonesia
Indonesia adalah salah satu negara berkembang yang tergabung didalam kelompok Negara-Negara Asia Tenggara atau yang bisa disebut (
Association South East of Asian Nation) yang dimana didalamnya terdapat Negara yang tingkat perkembangan ekonominya belum terlalu mapan. Sampai- sampai ada para ahli mengungkapkan bahwa Negara Indonesia adalah salah satu negara anggota ASEAN yang ketinggalan banyak dalam tingkat persaingan ekonomi. Sebelum tahun 1997 banyak pihak yang mengagumi prestasi pembangunan ekonomi dinegara Indonesia sebagai â
High Performing Asean Ekonomy Countriesâ yang dimana Indonesia memiliki kinerja perekonomian yang sangat memukau, sehingga ada yang mengatakan sebagai
Miracle  atau bisa disebut Keajaiban, akan tetapi setalah masalah krisis ekonomi yang bermula dari depresi rupiah pada bulan Juli 1997 dampaknya sangat menakjubkan sehingga Indonesia mengalami krisis berkepanjangan dan semua keajaiban itu telah hilang, hingga sekarang perekonomian diindonesia belum pulih kembali. Pada saat itu krisis ekonomi dinegara Indonesia telah menjalar kemana mana sehingga menjadi masalah krisis yang sangat rumit dan dapat membuat pesimisme mengenai jayanya kembali perekonomian diindonesia dimasa yang akan datang. Sekarang ini negara Indonesia sedang dimasa perubahan, entah sampai kapan negara Indonesia akan dimasa perubahan ini. Walaupun awal mulanya krisis diindonesia hanyalan
contagion effect dari penurunan mata uang bath Thailand pada dollar AS ketika tahun 1997, akan tetapi Â
fundamental  perekonomian Indonesia yang sangat rapuh pada saat itu, maka akibat dari krisis tersebut membuat Indonesia terkena sangat dahsyat imbasnya. Sedangkan proses
Ekonomic recovery berjalan sangat lambat. Awal mulanya prestasi perekonomian diindonesia sangat baik, akan tetapi berubah menjadi negative sehingga banyak pengamat ekonomi mengungkapkan bahwa ekonomi Indonesia bersifat semu dengan
fundmental yang lemah atau tidak kuat. Disisi lain pengamat juga mengungkapkan bahwa diindonesia perekonomiannya tidak didukung oleh sumber daya domestik yang kuat, akan tetapi didukung oleh investasi asing yang berjangka pendek karna siinvestasi dapat keluar dari Indonesia sewaktu-waktu . Banyak pembangunan diindonesia yang dibangun dengan menggunakan utang luar negri yang bersifat diam, sehingga keadaan tersbeut memberatkan kondisi perekonomian diindonesia untuk Berjaya kembali. Keadaan perekonomian Indonesia seperti yang dijelaskan diatas banyak menimbukan berbagai masalah sosial yang kompleks, seperti mengakibatkan tingginya angka pengangguran,menambahnya kemiskinan dan berkurangnya produktivitas dan kualitas tenaga kerja serta banyaknya usaha kecil yang yang menjadi kebutuhan rakyat gulung tikar. Disisi lain perkembangan ekonomi didunia sedang berfokus terhadap aktivitas ekonomi global yang dimana ekonomi tersebut berjalan dari satu negara kenegara lain secara leluasa, yang mengakibatkan terjadinya ketidakpastian pada akses pasar ekonomi dunia. Melihat kondisi perekonomian dunia yang seperti ini akan membawa keinginan pada peningkatan perjanjian multilateral dan bilateral antar negara sebagai pemeran ekonomi didunia internasioal yang akan berakibat pada munculnya hukum baru disetiap negara. Sehingga banyak para ahli ekonomi Indonesia menyampaikan pendapatnya tentang jalan keluar yang terbaik untuk menyelesaikan berberapa masalah yang bersangkutan dengan perbaikan perekonomian diindonesia. Ada yang megusulkan agar Indonesia dapat meningkatkan kerja sama dengan internasional. Khususnya pada negara negara ASEAN. Hal ini sangat diperlukan karna untuk meluruskan perkembangan ekonomi internasional dan perkembangan ekonomi ASEAN yang sangat kuat persaingannya. Ada juga masyarakat ya ng berpesan bahwa pembangunan ekonomi diindonesia tidak membela kepada ekonomi rakyat. sehingga untuk menyelesaikan masalah ini adalah dengan cara menciptakan strategi pembangunan yang melibatkan rakyat dengan konsep ekonomi kerakyatan dalam bilang perekonomian dan perdagangan. Disisi lain otonomi daerah dan desentralisasi pembangunan adalah salah satu cara yang mendorong untuk dilakukannya. Meningkatnya pasar modal disalah satu negara adalah model pembangunan ekonomi di era globalisasi seperti sekarang ini. Pasar Modal adalah cara terbaik pendaan untuk peningkatan dunia usaha yang memiliki peran strategis dalam rangka penerapan pembangunan nasional, dan memiliki fungsi sebagai salah satu alat investasi untuk pemodal yang memiliki anggaran lebih. Untuk saat ini perkembangan ekonomi diindonesia bergerak sangat cepat. Sehingga diharapkan Indonesia dapat menempatkan diri didunia dan dapat bersaing secara sehat. Maka dari itu pereaturan perundang-undangan dalam bidang pasar modal sudah sewajarnya menuju pada prinsip-prinsip peraturan atau praktik yang berlangsung di pasar modal internasional. Pada saat ini peredaran uang dan modal sangat jarang dikaitkan dengan kebutuhan modal untuk berinvestasi dalam jangka panjang dan kepentingan transaksi perdagangan internasioanal. Akan tetapi perekonomian konvensional memandang pasar modal dan pasar uang sebagai alat investasi dalam jangka pendek yang memiliki sifat spekulatif yang bertujun untuk mendapatkan keuntungan (
Gain) yang besar dan cep at. Seiring dengan berjalannya industry pasar modal dan pasar uang disuatu negara, maka semakin tinggi pula ketersedian sumber manusia yang dibutuhkan dengan memiliki pemahaman dan keahlian yang memukau untuk menyeimbangi laju pertumbuhan industri diwaktu yang akan datang. Sebagai industri yang bisa dikatakan baru dibandingkan dengan perbankan, asuransi dan industri jasa keungan, secara kuantitatif sumber daya manusia masih diakui sangat terbatas. Pasar modal ialah bagian dari keuangan atau bisa dikatakan (
Financial market), yang sangat penting untuk pemangunan nasional, terkhusus untuk meningkatkan dunia usaha sebagai alternative sumber penganggaran eksternal oleh perusahaan. Disisi lain pihak si pemodal atau bisa dikatakan (
Investor), Pasar modalah adalah salah satu alat untuk berinvestasi dan mempunyai manfaat untuk menyalirkan dananya ke berbagai sector produktif dalam hal menumbuhkan nilai tambah pada dana yang telah kita miliki. Menurut pengalaman yang sudah terjadi, pasar modal diibaratkan seperti pasar, yang dimana akan mengalami kenaikan atau penurunan. Yang diberi tanda-tanda bearish atau bullish, sehingga jika berinvestasi tidak halnya suatu investasi tanpa resiko. Pada abad ke-20 indonesia pernah mengalami kondisi yang marak atau bisa dikatakan (
Booming) pada akhir juni tahun 1997 yang dimana nilai Indeks Harga saham Gabungan atau kata lainya (IHSG) yang mencapai angka hingga 740. Namun d alam kurun beberapa bulan, pada akhir bulan September tahun 1998, setelah kejadian krisis multidimensi krisis ekonomi moneter berlanjut hingga kekacauan sosial yang berpengaruh pada krisis politik akhirnya IHSG mengalir secara drastis hingga membuat level terendah 259. Selepas itu bursa efek Jakarta membuat sejarah baru dengan nilai IHSG tertinggi yaitu dengan nilai 785,879 hal itu sangat membuat gembira masyarakat dan iu terjadi pada tanggal 23 januari 2004. Dalam buku cetak biru pasar modal diindonesia pada tahun 2000-2004 telah menentukan strategi peningkatan umum yang berlangsung untuk semua pemeran pasar modal, hal ini terdapat kaitannya dengan prinsip-prinsip yang disebut dengan
E-Governance dan
Good Corporate Governance yang melibatkan kemajuan teknologi informasi yang dilakukan dengan cara memberi kemudahan perkembangan dengan standar internasional, yang akhirnya pasar modal Indonesia mampu bersaing di persaingan global. Dinegara manapun, tindak kejahatan t idak terlepas dari perkembangan pasar modal. Oleh karna itu, Diharapkan sektor pasar modal mampu mempersempit celah tindakan kejahatan dan dan berkembang pesat mengikuti perkembangan ekonomi internasional. Pada awalnya peraturan Perundang-undangan pasar modal atau bisa dikatakan (
Securities) menyuruh agar keterbukaan informasi material, dan menolak pemberian informasi yang menyalahkan dan melarang adanya tindakan kejahatan yang memiliki sifat kecurangan atau penipuan dalam melakukan transaksi perdagangan efek. Penulis : Moh. Arifudin NIM : 1502025151 Kelas : 5A Manajemen Sumber :Â
https://expressknowledges.wordpress.com/tag/pertumbuhan-ekonomi-indonesia/ Gambar :Â https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgKHkmy22604LI6ohCFX0smMBs5jMPnG-ZcAczZRAihrvRKDoa_v5-WMgSR2LqyQO2wD0hYMmdm3brHd97OfyS2z47Z7e7csBO_LEGcPcxl0og-CcuM3RhQTdBPlJDwKBih_v6GtYbUpa6R/s1600/gambar+grafik.jpg
Tidak ada komentar