Page Nav

HIDE

Ads Place

Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK Warga Jati Padang Mengungsi

Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK Warga Jati Padang Mengungsi Sabtu 16 Desember 2017, 20:32 WIB Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK W...

Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK Warga Jati Padang Mengungsi

Sabtu 16 Desember 2017, 20:32 WIB Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK Warga Jati Padang Mengungsi Indra Komara - detikNews Tanggul Kali Pulo Jebol Lagi, 20 KK Warga Jati Padang MengungsiWarga Jati Padang Mengungsi karena Rumah Kebanjiran Foto: Indra Komara/detikcom Jakarta - Tanggul Kali Pulo di Jati Padang, Jakarta Selatan, lagi-lagi jebol. 20 Kepala Keluarga (KK) mengungsi karena permukiman kebanjiran.
"Sejauh ini ada 20 KK yang mengungsi, sebagian masih bertahan di rumah masing-masing," kata Ketua RW 06 Jati Padang Arief Syarifuddin di lokasi, Sabtu (16/12/2017).
Arief menjelaskan, seb agian warga mengungsi ke Musala Sabili di RT 03 RW 06, sebagian lagi mengungsi ke rumah-rumah warga yang tidak terdampak banjir.
Pantauan detikcom, ada 6 KK yang mengungsi di Musala Sabili. Mereka tampak sedang beristirahat di dalam musala. Terlihat juga tas-tas berisi pakaian.
Tinggi air di permukiman warga pukul 20.00 WIB sekitar 40 cm. Arus deras akibat tanggul jebol mengakibatkan warga kesulitan melintas.

[Gambas:Video 20detik]


Sementara itu, 50 orang petugas PPSU dari kelurahan Jati Padang sudah berada di lokasi. Namun, belum ada tindakan yang bisa dilakukan karena menunggu ketinggian air berkurang.
Tanggul Kali Pulo di wilayah Jatipadang jebol LagiTanggul Kali Pulo di wilayah Jatipadang jebol Lagi Foto: Indra Komara/detikcom

"Kita paling untuk semen tara nunggu karung isi pasir. Kita juga nunggu Dinas Sumber Daya Air (SDA). Nunggu air nggak terlalu tinggi baru kita lakukan penanggulan sementara," kata Kasi Ekonomi Pembangunan Lingkungan Hidup Kelurahan Jati Padang, Sri Sapta Rengga di lokasi.
Lebih lanjut, Rengga memaparkan tanggul jebol karena tidak kuat menahan arus air. Padahal, pada Kamis (14/12) kemarin sudah dibangun tanggul menggunakan batu kali.
"Jadi hari Kamis kemarin sudah dibuat tanggul menggunakan batu kali dari SDA. Karena belum selesai semuanya jebol lagi," jelasnya.
(hri/hri)Sumber: Google News | Koranmu Jakarta

Tidak ada komentar

Ads Place