Page Nav

HIDE

Update

latest

Realme 2 dan Realme 2 Pro Hadir di Indonesia, Spesifikasi dan Harganya Mengejutkan

Berita24  – Realme resmi meluncurkan smartphone terbarunya di pasar Indonesia. Realme merupakan anak perusahaan dari Oppo. Smartphone yang ...

Berita24 – Realme resmi meluncurkan smartphone terbarunya di pasar Indonesia. Realme merupakan anak perusahaan dari Oppo. Smartphone yang dirilis di Indonesia adalah Realme 2 dan Realme 2 pro.
Realme dibanderol dengan harga terjangkau namun memiliki spesifikasi tinggi. Sasaran dari Realme adalah generasi muda Indonesia. Realme didesain dengan desain yang kekinian. Realme dirakit di pabrik yang berlokasi di Tangerang, Banten.

Realme 2

(instagram/@realmemobiles)
Didesain dengan layar 6,2 inci, resolusi 1520 x 720 piksel, aspek rasio 19:9, rasio layar ke bodi 88,8 persen. Kamera belakang terdapat dua lensa dengan masing-masing resolusi 13MP dan 2MP dilengkapi LED flash sedangkan kamera depan dengan resolusi 8MP. Kamera didukung dengan teknologi artificial intelligence/AI.
Terdapat sensor sidik jari untuk keamanan smartphone. Dengan Qualcomm SDM450 Snapdragon 450. Prosesor octa-corec 1.8GHz dan GPU Adreno 506. Dengan pilihan RAM 3GB – ROM 32GB dan RAM 4GB – ROM 64GB. Kapasitas baterai 4230 mAh yang diklaim kuat bertahan hingga 44 jam. Sistem operasi 8.1 Oreo.
Terdapat 3 varian warna yakni Diamond Black, Diamond Red, dan Diamoond Blue. Dengan rincian harga sebagai berikut:
RAM 3GB :Rp 1.999.000,-
RAM 4GB :Rp 2.399.000,-

Realme 2 Pro

(instagram/@realmemobiles)
Didesain dengan layar 6,3 inci dilengkapi dengan notch resolusi Full HD+(2340X1080 piksel), dengan rasio 19,5:9 dengan rasio screen to body mencapai 90,8 persen. Kamera belakang 16MP dan 2MP sedangkan kamera depan 16MP dengan fitur AI Beauty2.0 yang dapat mengenali 296 titik identifikasi wajah dan juta opsi efek beautyfication.
Realme 2 Pro didukung dengan prosesor Snapdragon 660 yang dibekali kemampuan AI. Menggunakan sistem operasi ColorOS berbasis Android 8.1 dilengkapi dengan fitur manajemen super cleaning yang dapat menghapus file junk secara otomatis. Didukung dengan fitur keamanan, smart diving, AI Board, Google Assistant, dan Smart Scan.
Terdapat pilihan RAM 4GB – memori internal 64GB, RAM 6GB – memori internal 64GB, dan RAM 8GB – memori internal 128 GB yang bisa diperluas dengan microSD hingga 512GB. Kapasitas baterai 3.500 mAh yang dilengkapi dengan AI Sleep Mode yang berfungsi untuk mengetahui pola penggunaan smartphone dan mematikan aplikasi yang berjalan di background.
Terdapat 3 varian warna yakni Ice Lake, Blue Ocean, and Black Sea. Dengan rincian harga sebagai berikut:
RAM 4GB :Rp 2.899.000,-
RAM 6GB :Rp 3.299.000,-
RAM 8GB :Rp 3.699.000,-
Mau dapat beasiswa S1 sampai lulus? Yukkk cek DISINI
Penulis : Mega Anisa Suandi
Sumber : merdeka.com | kumparan.com
Image : instagram (@realmemobiles)

Tidak ada komentar