Page Nav

HIDE

Update

latest

Jokowi Berharap Pelajar Muhammadiyah Melahirkan Tokoh Nasional di 2045

Presiden Joko Widodo menjelaskan saat ini banyak sekali tokoh-tokoh nasional yang berasal dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM). Jok...



Presiden Joko Widodo menjelaskan saat ini banyak sekali tokoh-tokoh nasional yang berasal dari Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM). Jokowi pun berharap agar ke depan khususnya 2045, IPM kembali melahirkan tokoh-tokoh nasional yang mumpuni.

Saat berpidato di muktamar IPM, Jokowi berharap nantinya ada kader IPM yang bisa menjadi Ketum PP Muhammadiyah hingga Presiden.

"Inilah masa depan saudara-saudara sekalian yang hitungannya McKinsey Global Institute di 2045 Indonesia akan menjadi 4 besar negara terkuat ekonominya. Itu masa saat saudara-saudara semua nanti sudah menjadi orang semuanya," kata Jokowi di acara Muktamar ke-21 IPM di Sidoarjo, Jawa Timur, Senin (19/11).

"Nanti 2045 umur berapa? Umur 40-an pas itu. Pas ada yang jadi menteri, wakil presiden, presiden. Jangan lupa ada yang jadi Ketum PP Muhammadiyah. Ada juga yang jadi Ketum PP Aisyiyah," lanjut dia.

Menjelang 2045, Jokowi menjelaskan, banyak perubahan-perubahan dan tantangan yang harus dihadapi bangsa. Ia pun meminta kader IPM untuk menghadapi tantangan-tantangan tersebut.

"Saudara-saudara semuanya sebagai anak-anak muda harus bisa menyikapi ini. Karena pertarungan, kompetisi, dan persaingan antarnegara semakin ketat. Semakin ketat," ucap Jokowi.

Jokowi pun meyakini dengan anak-anak muda yang dimiliki Indonesia khususnya kader-kader IPM, maka Indonesia tidak perlu takut untuk bersaing dengan negara lain.

"Tidak perlu takut kita berkompetisi dengan negara-negara lain. Banyak kok yang kita ikut olimpiade matematika atau fisika kita dapat juara satu. Artinya enggak kalah kita," jelasnya.

Jokowi lalu mencontohkan bagaimana Indonesia sudah mulai bersaing di industri startup. Menurut dia, Indonesia sudah bisa menunjukkan kiprahnya di tingkat Asean.

"Ada Nadiem Makarim Go-Jek, ada Zaki Bukalapak, dan lain-lainnya. Artinya anak-anak muda kita ini enggak kalah," beber Jokowi.

Pun, ia berpesan agar anak-anak muda Indonesia jangan ada yang merasa inferior dan merasa kecil hati.

"Go-Jek pun sekarang sudah masuk ke negara lain, sudah masuk ke Vietnam, sebentar lagi masuk ke Singapura. Itu masih muda sekali," tuturnya.

Sumber: https://kumparan.com/@kumparannews/jokowi-harap-ada-pelajar-muhammadiyah-jadi-presiden-di-2045-1542621096964802403?ref=relmedia

Tidak ada komentar