Page Nav

HIDE

Update

latest

Jokowi-Ma'ruf Unggul di Jawa Timur, TKN Ucapkan Terima Kasih

Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Kerja Jawa Timur optimistis pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 01 Jo...



Tim Kampanye Daerah (TKD) Koalisi Indonesia Kerja Jawa Timur optimistis pasangan calon presiden-calon wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin unggul di Jawa Timur.

Wakil Sekretaris TKD Jokowi-Ma'ruf Amin Jawa Timur, Sri Untari Bisowarno, mengatakan, di sejumlah lembaga survei yang terdaftar di KPU, Jokowi-Ma'ruf meraih sekitar 64 persen suara dan Prabowo-Sandi mendapat 36 persen suara. 

Hasil hitung cepat atau quick count Pilpres 2019 yang dirilis oleh Litbang Kompas pada Rabu (17/4/2019) hingga pukul 21.15 WIB menunjukkan, pasangan calon presiden dan wakil presiden 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin meraih 64,65 persen suara dan pasangan calon presiden dan wakil presiden 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mendapat 35,35 persen suara di Jawa Timur. 

Berdasarkan peta sebaran dalam hitung cepat ini, Jokowi-Ma'ruf unggul secara merata di seluruh wilayah Jawa Timur. 

Sementara itu, Prabowo unggul telak di Madura dan di sebagian Bondowoso, Situbondo, dan Pacitan. 

"Tentu kami bersyukur kepada Tuhan yang senantiasa memberikan jalan yang lancar untuk pilpres ini. Sehingga hasilnya sementara terpantau unggul di semua lembaga survei yang terdaftar resmi di KPU," kata Sri Untari dikutip dari Kompas.com, 

Kamis (18/4/2019). TKD Jokowi-Ma'ruf Amin Jawa Timur, kata Untari, berterima kasih kepada seluruh rakyat Jawa Timur yang telah memberikan kepercayaan penuh kepada paslon 01 Jokowi-Ma'ruf Amin untuk kembali memimpin Indonesia lima tahun lagi. Meski demikian, hasil hitung cepat yang dilakukan sejumlah lembaga survei, ujar dia, tidak akan menjadi pedoman utama bagi TKD Jatim. Sebab, penghitungan resmi akan dilakukan KPU. 

"Jadi kami akan tetap menunggu hasil penghitungan KPU secara resmi. Kami akan berikan keterangan resmi terkait hasil penghitungan suara setelah penghitungan resmi di KPU," ucap Untari Bila melihat perolehan suara yang dipantau internal TKD Jawa Timur, kata dia, hasilnya cukup baik. 

Menurut dia, di beberapa kabupaten/kota di Jawa Timur, Jokowi-Ma'ruf Amin unggul telak. 

Kabupaten/kota yang ia maksud, antara lain Tulungagung 81 persen suara, Ngawi 73 persen suara, Probolinggo 60 persen lebih suara, dan Banyuwangi 70 persen suara. Ia berharap hasil pantauan internal TKD Jawa Timur tidak berbeda dengan hasil quick count dan hasil real count nanti.  

"Di Madura kami kalah, tapi tidak mengganggu atau mempengaruhi suara secara utuh di Jawa Timur," katanya.

Sumber: https://regional.kompas.com/read/2019/04/18/14390881/jokowi-maruf-unggul-versi-quick-count-tkd-jatim-ucapkan-terima-kasih.

Tidak ada komentar