Page Nav

HIDE

Update

latest

Webinar " Semua bisa Kuliah" di UHAMKA

Program Study  Pendidikan Ekonomi FKIP UHAMKA menyelenggarakan WEBINAR “Semua Bisa Kuliah"  bagi Siswa SMA yang ada diwilayah DKI Jaka...

Program Study  Pendidikan Ekonomi FKIP UHAMKA menyelenggarakan WEBINAR “Semua Bisa Kuliah"  bagi Siswa SMA yang ada diwilayah DKI Jakarta Pada SelasatSelasa 28 Juli 2020  yang lalu.

Kegiatan ini merupakan salah satu media informasi kepada  bagi  calon mahasiswa untuk memperoleh beasiswa, khususnya beasiswa yang ada di Jakarta.

Kegiatan yang dilakukan secara daring ini dilakukan melalui aplikasi Zoom meeting. Kegiatan ini  diikuti oleh  peserta  dari berbagai sekolah yang ada di DKI Jakarta dan sekitarnya,

Dekan FKIP UHAMKA Dr. Desvian Bandarsyah, M.Pd. mengungkapkan bila ada kemauan semua orang akan mendapatkan kesempatan untuk mencapai cita cita yang diharapkan, apalagi untuk menempuh Pendidikan tinggi khususnya yang ada di Jakarta. Semua peluang untuk memperoleh Pendidikan tinggi di Jakarta sangat terbuka lebar dan banyak kesempatan ungkapnya pada kegiatan tersebut.

Sementara itu ketua UPT Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP)  DKI Jakarta Yanto, M.Si  menginformasikan terkait adanya peluang  beasiswa yang bisa di raih oleh warga DKI Jakarta. Sehingga sangat disayangkan bila ada warga Jakarta yang tidak dapat menempuh Pendidikan tinggi, karena pemerintah DKI Jakarta telah menyediakan secara khusus untuk memperoleh Pendidikan tinggi yang ada di Universitas yang ada di Jakarta.

Program Studi yang ada di UHAMKA khususnya yang sudah memiliki akreditasi A sangat memungkinkan memiliki peluang untuk mahasiswanya memeroleh beasiswa Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU) Ungkapnya.