Page Nav

HIDE

Update

latest

Diskusi Fokal IMM DIY: Pelemahan KPK By Design

Syawalan Fokal IMM DIY Koranmu Indonesia - Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah DI Yogyakarta menyelenggarakan Kegiatan Silat...

Syawalan Fokal IMM DIY
Koranmu Indonesia - Forum Keluarga Alumni Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah DI Yogyakarta menyelenggarakan Kegiatan Silaturahim Pasca Idul fitrib1442 Hijriyah yang di kenal dengan istilah Syawalan, 
Kegiatan ini bekerja sama dengan Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DI Yogyakarta yang di helat pada Senin 07/06 di Yogyakarta Sacara Blanded atauGabungan antara virtual dan tatap Muka. 

Acara dikemas dalam bentuk Diskusi dan dihadiri oleh Busyro Muqoddas mantan Ketua KPK yang sekarang menjabat Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Zainal Arifin Mochtar Pakar Hukum Tata Negara UGM, dan Ismail Fahmi, Pakar Social Network Analytic. Yang membahas tentang "Konsolidasi Gerakan Masyarakat Sipil untuk Penguatan Agenda Pemberantasan Korupsi di Indonesia." 

Sebagaimana Siaran berita yang diterima redaksi www.koranmu.com Mohammad Saleh Tjan Ketua FOKAL IMM DIY dan Suwandi Danu Subroto Ketua LHKP PWM DIY menyampaikan bahwa "Presiden Harus Tanggungjawab,  terkait Pelemahan KPK yang menurut rilis tersebut tidak Instan, tapi menurut keduanya adalah By Design. 

Salah satu indikasi yang ditulis dalam rilis tersebut adalah 
"upaya pelemahan KPK dilakukan secara sistematis dan terorganisir, mulai dari Revisi UU KPK, intimidasi dan kriminalisasi terhadap Pimpinan dan penyidik KPK yang berintegritas, penempatan figur-figur yang cidera integritas dalam komisioner, hingga pemecatan terhadap pejabat dan penyidik KPK yang berintegritas melalui akal-akalan TWK (Tes Wawasan Kebangsaan)."

Fokal IMM dan LHKP PWM DIY juga menilai "Pengawasan terhadap  KPK diperlukan supaya jangan sampai  menjadi alat kekuasaan,dengan dalih pemberantasan korupsi"


Tidak ada komentar