Page Nav

HIDE

Update

latest

PP Muhammadiyah: Rektor UHAMKA Akan dilantik Akhir November

Rektor Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Prof. Dr. Suyatno, M.Pd. meminta kepada seluruh civitas akademika UHAMKA untuk ...




Rektor Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Prof. Dr. Suyatno, M.Pd. meminta kepada seluruh civitas akademika UHAMKA untuk memberikan dukungan penuh kepada Rektor terpilih. Hal ini disampaikan pada saat gathering UHAMKA dengan para dosen dan tenaga pendidikan di lingkungan UHAMKA dengan Tema Menjalin Ukhuwah, Merajut Kisah, Menebar Berkah yang dilaksanakan di Hotel Seruni Puncak Bogor pada hari Senin dan Selasa 19-20 November 2018.


Sementara Rektor yang baru saja terpilih adalah Prof. Dr. Gunawan Suryoputro, M.Hum yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Rektor I.

Suyatno berharap kepada rektor yang baru untuk mewujudkan program S3 dan mempertahankan predikat A akreditasi Institusi BAN-PT Kemenristek Dikti yang akan berakhir pada tahun 2021.

Prof. Suyatno yang juga merupakan Bendahara Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah  memberikan informasi bahwa pelantikan Rektor baru dan serah terima jabatan akan dilaksanakan pada tanggal 30 November 2018.

Saat ditemui disela-sela kegiatan Prof. Gunawan menyampaikan "Kepemimpinannya kedepan akan mempertahankan dan meningkatkan kualitas caturdarna dengan indikator akreditasi unggul dan internasional serta lulusan yg berdaya saing."

"Agar peningkatan kualitas tersebut tercapai maka diperlukan supporting system yang kuat yakni kualitas sumber daya manusia , kesejahteraan, IT, serta sarana dan prasarana" lanjutnya.


Suyatno juga menyapaikan ucapan terima kasih kepada seluruh civitas akademika UHAMKA bahwa atas kepemimpinannnya selama kurang lebih tiga periode, ia juga berjanji tidak akan meninggalkan UHAMKA dan berharap rektor yang baru bisa mewujudkan kesejahteraan kepada dosen dan karyawan UHAMKA.

Tidak ada komentar