Page Nav

HIDE

Update

latest

Pembuatan Video Pembelajaran Online di SMK Muhammadiyah 02 Tangerang

Tangerang Selatan , Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) UHAMKA, yang bertemakan " Dengan pelatihan pembuatan video pembelajaran menjad...



Tangerang Selatan, Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) UHAMKA, yang bertemakan "Dengan pelatihan pembuatan video pembelajaran menjadikan guru-guru semakin trampil dalam berinovasi untuk mengajar daring dalam  tampilan materi yang menarik" lokasi pelaksanaan di SMK Muhammadiyah 02 Tangerang Selatan, ini Alhamdulillah berhasil mengajak bapak / ibu guru untuk berinisiatif dalam membuat tampilan bahan ajar yang menarik.


Pelatihan ini bertujuan untuk melahirkan inovasi dari bapak ibu guru dengan menggunakan satu aplikasi software Camtasia. Pembelajaran singkat ini cukup menarik perhatian bapak ibu guru untuk segera membuat bahan ajar yang menarik terbukti dengan banyaknya pertanyaan dari bapak ibu guru peserta pelatihan terhadap cara menggunakan aplikasi Camtasia yaitu pada bila mereka mendapatkan kendala saat mulai menerapkan aplikasi Camtasia ini diterapkan di bahan ajar mereka.


Aplikasi Software Camtasia ini sangat mudah untuk digunakan, hanya diperlukan memahami dulu cara kerja atau langkah-langkah yang harus dilakukan untuk penerapannya. Ada tiga tahapan dalam penggunaan Camtasia yaitu Merekam, Mengedit dan memproduksi. Namun aplikasi Camtasia ini adalah software yang berbayar artinya kalau mau menggunakan aplikasi ini dalam jangka waktu lamaa maka kita harus membeli Lisensi tersebut jika tidak maka kita hanya bisa memakainya dalam jangkauan waktu 30 hari (1 bulan). Persyaratan sistem yang bisa memakai Camtasia yaitu Microsoft windows 7 atau windows 8, Microsoft DirectX 9 atau bisa menggunakan versi yang terbaru.RAM minimal 2 GB dan ruang Hard-disk 2 GB, serta tampilan dimensi min 1024x764.

 

Dikarenakan para peserta tidak semua membawa alat kerja yang cukup kompatibel untuk memenuhi pemakaian aplikasi ini maka sangat disayangkan tidak semua guru bisa membuat sajian materi pembelajaran dengan aplikasi ini, namun keinginan mereka untuk bisa menggunakannya terbilang cukup antusias.

 

Kegiatan pengmas ini diharapkan bisa berkelanjutan, dengan cara bapak ibu guru bisa menerapkan sendiri di rumah masing-masing. Karena buku panduan Camtasia sudah dibagikan dan dijelaskan cara pemakaiannya, sehingga kegiatan belajar mengajaran daring tetap terlaksana dengan baik dan menarik para siswa untuk lebih ingin mempelajarinya.

 

LPPM UHAMKA akan terus mendukung kegiatan PengMas guna membantu masyarakat disekitar kampus dan juga agar terjalin hubungan kerjasama yang baik antara UHAMKA dan Mitra Usaha masyarakat.

 

Kontributor berita : Rosalina


Tidak ada komentar